
Memasuki bulan Ramadan, kurma menjadi salah satu makanan yang paling banyak dikonsumsi. Selain sesuai dengan sunnah Nabi Muhammad SAW, kurma juga memiliki kandungan gula alami yang dapat menggantikan energi setelah berpuasa.
Jenis kurma juga bermacam-macam, bahkan ada juga kurma yang dibanderol harga cukup mahal. Berikut ini beberapa jenis kurma yang termasuk dalam kategori termahal di dunia, melansir berbagai sumber:
1. Medjool
Dikenal juga sebagai Majdool atau Majhool, kurma ini memiliki ukuran besar dengan panjang hampir dua inci. Rasanya kaya, manis seperti karamel, dan bertekstur kenyal namun lembut.
Kurma yang dikenal sebagai ratu kurma ini juga kaya akan kalsium dan zat besi. Harganya bisa mencapai 100 dirham per kilogram atau setara sekitar Rp391 ribu di pasar lokal.
2. Amber
Kurma Amber terkenal di Arab Saudi dan negara-negara GCC lainnya. Bentuknya lonjong dengan warna lebih terang dibanding kurma Ajwa.
Daging buahnya tebal, kering, dan kaya akan protein serta mineral. Kurma ini memiliki harga tinggi, mencapai 100 Riyal atau sekitar Rp387 ribu per kilogram untuk kualitas terbaiknya.
3. Ajwa
Kurma Ajwa disebut sebagai kurma yang pertama kali dibudidayakan oleh Nabi Muhammad SAW dan banyak tumbuh di Madinah. Warnanya cokelat tua kehitaman, dengan rasa manis yang lembut. Kurma Ajwa berkualitas tinggi bisa mencapai harga 100 Riyal (sekitar Rp387 ribu) per kilogram.
4. Sukkari
Diambil dari kata “sukkur” yang berarti gula, kurma Sukkari memiliki rasa yang sangat manis dan tekstur renyah. Warna kuning keemasan dan bentuk bulat membuatnya populer sebagai camilan, isian roti, hingga topping sereal.
Kurma Sukkari premium bisa mencapai harga 80 Riyal atau sekitar Rp314 ribu per kilogram.
5. Barhi
Kurma Barhi memiliki ciri khas warna kuning cerah dan bentuk bulat seperti duku atau langsat. Kurma ini memiliki tekstur renyah serta rasa manis yang tidak terlalu pekat, cocok bagi yang tidak terlalu menyukai rasa manis berlebih.
Meski dibudidayakan di Arab Saudi, varietas terbaiknya berasal dari Basra, Irak. Harganya mencapai 50 Riyal atau sekitar Rp196 ribu per kilogram.